Pikiran Kita

by Unknown , at 23.37 , has 0 komentar

Pikiran Kita

Perhatikan sekeliling anda. Rumah anda, mobil anda, komputer di dipan anda, telepon, kulkas, jam , buku, dan lain sebagainya. Segalanya berasal dari pikiran manusia. Coba perhatikan, sedemikian banyak hal dapat dikerjakan oleh pikiran.

Beberapa ilmuan menyatakan bahwa manusia normal hanya menggunakan kurang dari lima persen kapasitas otaknya. Dan banyak dari kita sudah puas dengan sebegitu. Bayangkan apa yang dapat dicapai bila kita berani menggunakan lebih.

Pada kenyataannya, pikiran tidak memiliki batas. Anda tidak perlu uang, ruang khusus, steker listrik, ataupun baterai untuk berpikir.

Anda bukan robot, anda dapat memikirkan hal yang paling besar, hal yang paling rumit, bahkan sambil mandi ataupun sikat gigi. Sebagaimana otot kita, pikiran akan semakin kuat bila semakin sering digunakan, semakin pikiran tertantang, semakin besar yang bisa ia kerjakan.

Kita hidup di dunia dimana uang dicetak dari ide dan pikiran. Pikiran anda dapat “membeli” dan “membawa” apapun yang anda perlukan. Gunakan pikiran anda , dan ia akan bekerja untuk anda.
Pikiran Kita
About
Pikiran Kita - written by Unknown , published at 23.37, categorized as cerita motivasi . And has 0 komentar
0 komentar Add a comment
Bck
Cancel Reply
Theme designed by inaprofit.com - Ndybook - Published by O-KAO
Powered by O-KAO